12.8.11

Indira's the sweet one

Hai :)
Gue mau ngeshare beberapa hal lagi nih.
Mungkin yang suka kaskus pernah baca klik disini.
Kalian bisa liat bagian nomor 4.
Yak, si kecil Indira yang tinggal di Nepal.

Coba lihat profilnya dia deh.

 

Kalau kata @archanno :"BAYANGKAAAN!! BAYANGKAN! BA-YAANG-KAANN!!"
Di situ ditulis, 'Indira telah bekerja di tambang granit lokal sejak berumur 3 tahun'.
Sekali lagi, "BAYANGKAAAN!! BAYANGKAN! BA-YAANG-KAANN!!"

Dan disitu ditulis bahwa Indira bekerja enam jam sehari.
Gue pun, spechlees.
Ya, gue enggak menyangka aja. Di kehidupan lain di Nepal.
Ada sesosok anak bernama Indira yang udah kerja, berumur 3 tahun dan dia harus bekerja enam jam sehari-harinya.
Ini benar-benar MIRIS!
Okelah, coba kita bandingin dengan kehidupan anak di Indonesia.
Gue sangat yakin ada anak kayak Indira, yang sudah bekerja dari kecil.
Bahkan mungkin umurnya jauh di bawah Indira.
Yaa, kayak anak-anak jalanan yang disuruh ngamen atau ngemis.

Hem, jujur. Gue sangat-sangat-sangat-saaangat sedih melihat kehidupan anak-anak yang polos, yang jujur, yang lugu, yang harus bekerja untuk bisa makan.
Untuk makan aja, mereka harus bekerja. Apalagi untuk bersekolah dan kebutuhan-kebutuhan lainnya.
Terkadang, memang lebih gampang untuk melihat kesusahan-kesusahan yang ada pada dunia ini.
Tapi gue yakin, akan lebih gampang untuk memperbaiki kondisi ini semua apabila kita semua ngerangkul orang disebelah kanan-kiri kita untuk bisa membenarkan apa yang salah dalam dunia ini.

Oh, iya. 1 yang gue suka dari Indira.
Disitu ditulis kalau cita-citanya ingin jadi penari.
How sweet u are, oh Indira.
Yak, disini benar-benar puncak. Gue merasa, anak-anak kayak Indira harus diperjuangkan dan dibagi ceritanya.
Kenapa?
Ya karena, walau mereka harus bekerja. Tapi mereka punya mimpi.
(yang mau baca postingan tentang mimpi, boleh cek disini)


Dan selamat Indira, kamu berhasil untuk menyadari gue. Bahwa hidup ini sangat penting untuk dijalanin dengan mimpi.
Sekali lagi terima kasih :)

Foto imutnya si Indira,

 (kiri) Indira ; (kanan) kamar tidurnya Indira